2 Cara Menyimpan Video di Twitter Iphone
3 tahun yang lalu - By Ni Kadek Sinta
Twitter merupakan salah satu media sosial yang tengah populer di kalangan remaja. Aplikasi ini menyuguhkan penggunanya berbagai macam konten. Konten tersebut dapat berupa teks, foto, maupun video yang kita kenal dengan tweet.
Platform Twitter ini menyediakan banyak fitur bagi penikmatnya, namun Twitter tidak menyediakan fitur untuk menyimpan video. Para pengguna aplikasi ini kerap bertanya-tanya cara menyimpa video. Terlebih lagi para pengguna perangkat iOS yang kerap tidak tahu cara menyimpan video di Twitter Iphone.
Apakah kamu salah satu dari mereka? Jika iya, jangan khawatir! Kami akan memberikan kamu solusi terbaik dan mudah. Simak selengkapnya!
2 Cara Menyimpan Video di Twitter Iphone
Dengan Menggunakan Aplikasi MyMedia
Aplikasi bantuan atau pihak ketiga ini dapat kamu unduh secara gratis di App Store. MyMedia akan membantu kamu untuk menyimpan video dari Twitter ke Iphone kamu. Adapun langkah-langkah yang harus kamu lakukan adalah sebagai berikut.
- Unduh aplikasi MyMedia di App Store
- Setelah ter-unduh, buka aplikasi Twitter kamu
- Cari video yang ingin kamu simpan
- Lalu klik tombol 'share' dab pilih opsi 'Share Tweet Via'
- Lalu, kamu dapat langsung meng-copy link dari video tersebut
- Selanjutnya, kamu beralih ke aplikasi MyMedia dan masuk ke halaman TwitterVideoDownloader.com
- Kemudian paste link yang telah kamu copy dan klik 'Download'
- Pilih kualitas video yang kamu inginkan dan klik 'Download This File'
- Terakhir, beri nama pada video dan video akan tersimpan secara otomatis
2. Dengan Bantuan Aplikasi Documents by Readdle
Aplikasi ini dapat membantu kamu menyimpan video dari Twitter dengan mudah. Documents by Readdle dapat kamu temukan secara gratis di App Store. Untuk melakukan penyimpanan video, kamu perlu mengikuti langkah-langlah berikut:
- Unduh aplikasi Documents by Readdle di App Store
- Setelah berhasil, masuk ke aplikas tersebut dan klik kolom browser
- Lalu klik situs twittervideodownloader.com
- Buka Twitter lalu pilih video yang ingin kamu simpan
- Salin link yang ada pada video tadi
- Tempel pada kolom aplikasi Documents dan pilih 'Download'
- Apabila telah ter-unduh, kamu dapat klik tiga titik bintang dan pilih 'share'
- Langkah terakhir tekan 'Save Video', maka video akan tersimpan secara otomatis
Bagaimana? Mudah bukan?. Sebenarnya, masih banyak aplikasi bantuan atau pihak ketiga yang dapat kamu gunakan. Namun, dua aplikasi ini dapat menjadi rekomendasi yang mudah digunakan.
Selamat mencoba dan semoga membantu!
Untuk selebihnya, kunjungi website Campus Digital.