Pendri Putra Permana

Publisher

1 tahun yang lalu


#instagram ads #tips&trik

Cara Instagram Ads? Begini Langkah-langkahnya!

1 tahun yang lalu - By Pendri Putra Permana

Media sosial dengan miliaran penggunanya bisa menjadi alat pemasaran yang sangat efektif, Instagram misalnya. Dengan Instagram Ads, pemilik bisnis dapat dengan mudah memasarkan brand sehingga produknya untuk menjangkau khalayak luas.

Iklan Instagram adalah strategi pemasaran untuk bisnis yang diterapkan di platform Instagram sehingga menarik audiens berbasis target.

Baca Juga : Cara Centang Biru di Instagtam ?

Tertarik dengan Cara membuat iklan di Instagram? Ikuti langkah-langkah di bawah ini:

Buat Iklan di Instagram Ads

Untuk beriklan di Instagram, Anda harus memiliki akun Facebook terlebih dahulu. Anda kemudian dapat mulai memasang iklan dengan lima cara, yaitu:

  1. Facebook Business Manager
  2. Aplikasi Instagram
  3. Facebook Power Editor
  4. Facebook Marketing API
  5. Instagram Partners


Dari kelima cara tersebut, Facebook Ads Manager merupakan cara termudah dan terefektif untuk memasang iklan di Instagram. Dikarenakan, Facebook Marketing API dan Facebook Power Editor paling cocok jika Anda ingin membuat banyak iklan sekaligus.

Langkah Langkah Pembuatan

Berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan, selanjutnya membuat iklan di Instagram Ads melalui Facebook Business Manager:

Tentukan tujuan Campaign

Pertama, Anda perlu mencari tahu apa tujuan kampanye yang Anda buat agar dapat berjalan dengan lancar kemudian tentukan format iklan, pengoptimalan otomatis, dan opsi penawaran yang sesuai dengan sasaran kampanye Anda. Beberapa daftar tujuan kampanye Pengelola Iklan Facebook yang akan digunakan untuk membuat iklan Instagram antara lain:

  • Reach
  • Engagement
  • Brand awareness
  • Local awareness
  • All installs
  • Conversions
  • Store visits
  • Product catalog sales
  • Video views
  • Traffic


Buat judul Campaign

Saat menentukan judul kampanye Anda, sertakan juga perkiraan tanggal kapan kampanye akan berlangsung sehingga Anda dapat menyimpan dan mengelola data jika suatu saat Anda ingin menyempurnakannya.

Identifikasi audiens target

Anda dapat menentukan dua opsi konfigurasi, yaitu membuat sasaran baru atau menggunakan audiens yang sudah ada. Walaupun audiens target dapat menentukan keefektifan iklan dan dampaknya terhadap biaya yang akan dibutuhkan, sehingga Anda perlu menentukan sasaran dengan hati-hati.

Atur penempatan iklan

Penting untuk menentukan di mana iklan Anda akan ditempatkan, karena ini akan memengaruhi berapa banyak orang yang akan melihatnya. Adapun lokasi, Anda dapat memilih dari berikut ini:

  • Instagram
  • Facebook News Feed (desktop dan mobile)
  • Audience Network
  • In-stream Video
  • Instant Articles
  • Sisi kanan halaman Facebook


Karena tujuannya adalah untuk melakukan iklan Instagram, tentu Anda harus memilih Instagram. Selanjutnya, Anda juga harus memilih media untuk penempatan iklan Anda dari rekomendasi berikut:

  • Product catalog sales: Facebook dan Audience Network
  • Brand awareness: Instagram dan Facebook
  • Video views: Instagram, Facebook, dan Audience Network
  • Engagement: Instagram dan Facebook
  • App installs: Instagram, Facebook, dan Audience Network
  • Conversions: Facebook dan Audience Network
  • Traffic (untuk app engagement dan website clicks): Facebook dan Audience Network


Menentukan Biaya dan Bidding Iklan

Ini adalah langkah penting yang perlu Anda perhatikan, karena Proses penawaran untuk iklan mirip dengan lelang. Biaya yang Anda butuhkan untuk beriklan dapat dipengaruhi oleh tiga faktor, yaitu:

Harga bidding iklan di Facebook. Masukkan angka bidding yang Anda inginkan atau melakukan automatic bid.

Estimated action rates. Estimasi ini memperkirakan apakah seorang pengguna Facebook hanya sekedar membuka atau berinteraksi setelah melihat iklan yang Anda pasang.

Relevance score. Nilai relevansi akan ada di setiap iklan yang Anda tempatkan di Instagram dan Facebook.

Pilih Format

Pilih format Iklan Instagram yang Anda inginkan dari tujuh opsi berikut:

  • Single image ads
  • Instagram carousel ads
  • Instagram stories ads
  • Instagram video ads
  • Instagram lead ads
  • Slideshow ads


Jika Anda telah menentukan format iklan yang diinginkan, Anda dapat menambahkan judul, tombol CTA, dan teks. Sehingga, anda dapat melihat bagaimana tampilan iklan Instagram Anda nanti dengan alat pratinjau iklan.

Langkah-langkah untuk membuat Instagram Ads memang panjang. Akan tetapi, dapat membantu mengembangkan bisnis Anda dan Ingin berdiskusi lebih lanjut tentang perkembangan bisnis?

BEBERAPA TIPS DAN TRIK DALAM DUNIA DIGITAL

Hubungi Kami