Cessilia Putri

Kontributor

2 tahun yang lalu


#terupload #marketplace #facebook

Cara Mengubah Akun Pribadi Facebook Menjadi Akun Bisnis

2 tahun yang lalu - By Cessilia Putri

Cara Mengubah Akun Pribadi Facebook Menjadi Akun Bisnis

Facebook yang awalnya hanya menjadi media untuk mengirimkan postingan tentang kehidupan pribadi saat ini dapat digunakan untuk berjualan dan mendapat uang. Banyak cara untuk berjualan melalui Facebook, namun anda harus tahu jika mengubah akun pribadi anda menjadi akun bisnis akan lebih menguntungkan. Anda ingin tahu cara mengubah akun pribadi facebook menjadi akun bisnis? ini dia caranya dari Campus Digital

Keuntungan akun bisnis Facebook

Pertama jumlah audiens yang tidak terbatas

Profil Facebook pribadi mempunyai batasan jumlah pertemanan sebanyak 5.000 orang. Sementara, di Facebook Page, jumlah teman atau disebut juga sebagai audiences, likes atau fans tidak terbatas. Semakin banyak orang yang mengetahui bisnis Anda, maka peluang untuk berkembang pun jauh lebih besar. Hal ini akan menguntungkan jika anda menggunakan akun bisnis

Kedua Mudah memperbarui dan mengelola informasi.

Dengan Facebook Page, Anda tentu saja akan lebih mudah memperbarui apa saja yang berhubungan dengan bisnis atau usaha Anda. Anda juga dapat menawarkan dan membuat eveng untuk menarik minat audience pada bisnis atau usaha Anda.

Ketiga Review bisnis

Review adalah salah satu hal yang dapat menolong Anda memperbaiki produk atau usaha, layanan dan bisa menjadi pertimbangan bagi calon konsumen anda. Pada Facebook Page, audience dapat memberikan review produk atau jasa anda dan juga rating.

Cara mengubah akun pribadi Fb menjadi akun bisnis.

1. Buka Aplikasi Facebook anda

2. Klik menu buat halaman

3. Mengisi informasi seperti nama, kategori dan keterangan.

4. Klik “buat halaman”

5. Lengkapi foto profil dan foto sampul

6. Klik simpan

Atau anda juga bisa membuat akun bussines manager Facebook. Anda ingin tahu caranya? Ikuti langkah langkah dibawah ini.

Apa itu Facebook bussines manager?

Kegiatan pemasaran seperti membuat iklan di Facebook dapat dibantu oleh Facebook Business Manager. Sebelum membahas cara membuat facebook business manager, ketahui 3 kelebihan dari Facebook business manager:

* Mengelola halaman dan akun iklan Facebook anda.

* Menambahkan partner atau agen pemasaran untuk membantu mengelola iklan Anda.

Cara membuat Facebook Business Manager:

1. Akses halaman business.facebook.com/overview.

2. Buat Account di sudut kanan atas.

3. Masukkan nama bisnis, nama dan alamat email kantor Anda dan klik Next

4. Masukan detail bisnis Anda dan klik Kirim

Hubungi Kami