Pandan Ayu

Kontributor

2 tahun yang lalu


#kiatkiat #blog #blogger #terupload

Kiat-Kiat Menulis Cerita Di Blog

2 tahun yang lalu - By Pandan Ayu

Menulis cerita di blog adalah suatu proses yang tidak mudah. Untuk dapat menciptakan karya yang bagus, kita memerlukan latihan yang cukup banyak.

Membagikan karya ke blog akan sangat membantu kalian para calon penulis dalam mengasah kemampuan menulis. Melalui fitur komentar, kalian jadi bisa mendapatkan feedback atau masukan dari para pembaca tentang karya kalian.

Supaya kalian bisa lebih mahir, artikel ini akan memberikan beberapa tips dalam menulis cerita di blog. Simak baik-baik ya.

Baca Juga: Mengenal Lebih Jauh Tentang Blogspot

Tips Menulis Cerita di Blog

Tentukan Fokus Cerita

Sebelum menulis blog, hal pertama yang harus kalian lakukan adalah menentukan fokus tulisan. Apakah cerita yang akan kalian tulis adalah cerita pendek, cerita bersambung, atau puisi?

Kemudian tentukan juga genre yang akan kalian angkat. Akan lebih bagus kalau kalian focus pada satu genre. Hal ini untuk memudahkan kalian dalam proses pembuatannya. Selain itu, focus pada satu genre juga sekaligus dapat menjadi ciri khas blog kalian.

Luangkan Waktu Menulis Blog

Sebaik-baiknya cerita adalah yang dikerjakan. Artinya, sebagus apapun cerita yang kalian tulis, kalau kalian tidak meluangkan waktu untuk membuatnya tentu hasilnya akan tidak maksimal.

Beberapa penulis meluangkan waktu mereka untuk menulis misalnya 1 jam dalam sehari. Sementara yang lain membuat target kata harian. Buatlah dan luangkan waktu untuk menulis sesuai dengan kapasitas kalian. Tidak masalah berapa waktu atau jumlah kata yang kalian buat, asalkan tetap menyisakan waktu untuk menulis di blog. Sebab, sebaik-baiknya blog adalah yang sering update.

Buat Perencanaan

Setelah mencari waktu untuk menulis, kalian juga harus menentukan kapan cerita akan diunggah. Setiap hari apa cerita akan kalian unggah? Berapa kali dalam seminggu cerita akan kalian post di blog?

Penentuan waktu ini sangatlah penting untuk menjaga agar blog kalian terus up to date sekaligus menjaga ritme pengerjaan tulisan.

Posting dengan Konsisten

Mencari waktu untuk menulis dan menentukan kapan harus mem-publish sudah. Sekarang, waktunya kalian harus konsisten! Percuma saja kalian membuat jadwal namun tidak disiplin.

Pastikan untuk selalu menulis sesuai dengan jadwal perencanaan. Jangan sampai membuat pembaca kalian menunggu. Bisa-bisa, pembaca menjadi malas dan meninggalkan blog kalian.

Perhatikan Penulisan Cerita

Apapun genre atau jenis tulisan, kalian harus membiasakan diri untuk menulis dengan baik. Perhatikan ejaan serta tanda bacanya benar.

Ketika mulai menulis, kalian bebas mengeluarkan segala ide yang telah terpikirkan. Namun, setelah selesai jangan lupa untuk mengedit tulisan kalian. Meskipun blog bukanlah untuk tugas pekerjaan atau sekolah, janganlah terlalu mengesampingkan ejaan. Penulisan yang sesuai dengan EYD akan membuatnya lebih enak dibaca.

Ini bukan berarti kalian harus menulis dengan kalimat atau kata yang baku, ya. Tetaplah sesuaikan dengan genre dan target pembaca yang telah kalian buat.

Tambahkan Gambar/Visual

Selain memperhatikan penulisan, visual juga paling untuk menjadi perhatian. Hal ini karena visual atau tampilan adalah cara yang paling mudah untuk menarik perhatian pembaca.

Kalian bisa menambahkan gambar atau ilustrasi pendukung untk cerita yang kalian tulis. Pilihlah yang sesuai dengan apa yang sudah kalian buat, ya.

Itulah beberapa tips yang bisa kalian ikuti dalam menulis cerita di blog. Semoga tips tadi bisa membantu latihan kalian, ya.


bisa lihat juga di website Campusdigital

Hubungi Kami