Formula AIDA untuk Menulis dalam Copywriting
3 tahun yang lalu - By Syifa Dhia Arina
Seorang copywriter harus dapat menulis dengan formula AIDA agar dapat menarik perhatian target audiensnya. Apabila perhatian target audiens sudah berhasil didapatkan maka kegiatan digital marketing pun dapat berjalan dengan baik. Hal ini karena kemungkinan pesan berisi promosi terkait produk terkait sudah berhasil tersampaikan kepada calon konsumen. Pada kesempatan kali ini, Campus Digital akan membantu kamu memahami sedikit dasar dari formula AIDA ini. Jadi, siapkan posisi ternyaman kamu dan stay tune ya!
Apa Itu Formula AIDA?
AIDA merupakan teknik menulis dalam copywriting dengan tujuan untuk meningkatkan efektifitas promosi produk melalui sebuah tulisan. AIDA sendiri merupakan singkatan dari Attention, Interest, Desire dan Action.
Baca juga 6 Hal Penting Memulai Bisnis
Attention (Perhatian)
Untuk menarik perhatian target market, tulisan kamu harus memperhatikan banyak hal seperti judul, kalimat pembuka bahkan gambar yang kamu tampilkan. Kamu harus bisa menampilkan hal-hal yang mereka sebagai konsumen pedulikan dari produk yang ingin kamu promosikan. Cobalah untuk memunculkan solusi atas masalah yang sedang mereka alami. Jadikanlah produk kamu sebagai solusi dari permasalahan-permasalahan yang target audiens alami.
Interest (Ketertarikan)
Langkah kedua, setelah perhatian target market sudah berhasil kamu dapatkan adalah membuat mereka tertarik dengan tulisanmu. Kamu bisa menampilkan hal-hal yang dapat memancing interest mereka seperti:
- Kondisi Ideal
- Studi Kasus
- Statistik
- Fakta
- Alasan
Munculkan alasan kenapa produk kamu cocok dan tepat untuk menjawab masalah-masalah yang mereka alami. Selain itu, jelaskan juga kondisi ideal yang akan mereka dapatkan jika memilih produkmu.
Desire (Keinginan)
Selanjutnya, pada tahap ini kamu harus bisa memainkan logika dan emosi target market agar mereka menginginkan produkmu. Hal ini bisa terwujud jika kamu menuliskan manfaat dari produkmu. Ingat! Manfaat bukanlah fitur atau spesifikasi produkmu saja. Manfaat adalah benefit yang akan target market dapatkan dari fitur-fitur yang ada dalam produk yang kamu promosikan.
Action (Tindakan)
Tahap terakhir ini adalah tahap di mana seorang copywriter harus mampu mengajak target audiensnya untuk bertindak sesuai keinginan si copywriter. Tetapkanlah satu tujuan akhir seperti membuat akun, membeli produk, menelpon, mengunduh atau hal lain yang berkaitan dengan produkmu. Ingat! Hanya satu tujuan saja, terlalu banyak tujuan akhir dalam satu tulisan akan membuat tulisanmu berantakan dan tidak terstruktur. Pelajari artikel selanjutnya DISINI!
Apa kamu tertarik untuk belajar teknik copywriting AIDA lebih dalam? Yuk, langsung daftar di Campus Digital! Kamu akan bertemu dengan mentor yang ahli di dunia digital marketing yang siap membimbing kamu belajar basic digital marketing, salah satunya formula AIDA yang akan membantu kamu mempromosikan produk melalui tulisan.