Randy Rahman Hussen, S.Pd.

Dosen

4 tahun yang lalu


Memaksimalkan Fitur WhatsApp Business Untuk Bisnis Anda

4 tahun yang lalu - By Randy Rahman Hussen, S.Pd.

Whatsapp merupakan aplikasi pesan instan yang paling banyak digunakan tidak hanya di Indonesia namun pula di Dunia. Untuk di Indonesia sendiri sekitar 124 juta pengguna whatsapp berdasarkan data dari survei Hootsuite Januari 2019. Selain itu lebih dari 50 milyar pesan whatsapp terkirim setiap harinya,belum lagi ditambah dengan sebuah fakta yang mengatakan berbagai secara online 84% melalui pesan instan. Tentu saja membuat whatsapp menjadi kanal pesan instant yang bisa dioptimalkan untuk sebagai bagian dari sarana penjualan dengan interaksi langsung kepada pelanggan.

Whatsapp sendiri mengeluarkan whatsapp business khusus untuk para pelaku bisnis. Dengan sebuah fakta yang menyebutkan bahwa 90% pesan whatsapp dibuka setelah tiga detik pesan masuk. Mau tidak mau sangat disayangkan bila anda tidak memaksimalkan whatsapp business untuk bisnis anda. Nah, disini Anda perlu memaksimalkan fitur whatsapp business untuk bisnis anda, hal yang bisa anda lakukan antara lain :

Isi lengkap profil bisnis anda di whatsapp business, sehingga klien bisa mengetahui informasi lengkap bisnis anda hanya melalui whatsapp

Tampilan profil dalam whatsapp business sangat berbeda dengan whatsapp biasa. Yah namanya juga whatsapp business yang notabene digunakan untuk bisnis, maka tampilan profilnya pun harus bisa menjelaskan profil dari bisnis yang dilakukan. Dengan menggunakan whatsapp business anda bisa mengisi profil bisnis anda seperti alamat, kategori bisnis termasuk juga jam buka dan juga alamat website bisnis anda. Maka, maksimalkan profil bisnis anda dengan diisi lengkap biar pelanggan bisa melihat secara gamblang isi bisnis yang anda jalani.

Baca Juga Berjualan Online Makin Mudah dengan Menggunakan WhatsApp Bisnis

Gunakan fitur status untuk promosi produk anda

Sama seperti fitur whatsapp biasa, anda juga bisa menggunakan fitur status untuk bagian dari promosi bisnis anda. status akan terlihat selama 24 jam oleh nomor pelanggan yang menyimpan nomor whatsapp bisnis anda. namun, perlu diperhatikan jangan keseringan membuat status whatsapp. Cukup maksimal tiga kali sehari biar tidak dianggap spam status oleh pelanggan anda.

Gunakan fitur quick replies agar anda bisa dengan cepat menanggapi pesan dari konsumen

Sebagai pelanggan mereka tentu ingin mendapatkan respon yang cepat ketika mengirim pesan ke bisnis anda. dengan whatsapp bisnis, anda tidak perlu menghabiskan waktu menunggu pesan masuk dan bisa menggunakan fitur pesan otomatis yang bisa dikirim kepada pelanggan anda. caranya mudah Caranya mudah, hanya dengan membuka Settings > Business Settings > Quick Replies. fitur ini memudahkan anda untuk bisa membuat balasan pesan cepat yang diatur dengan menggunakan kata kunci tertentu.

Apabila konsumen sudah lama tidak ada komunikasi, gunakan fitur greeting message agar anda bisa menghubungi pelanggan secara otomatis ketika 14 hari dia ga ada kabar.

Menjaga hubungan dengan pelanggan itu sangat penting dalam menjalankan bisnis. Karena pelanggan adalah aset yang berharga bagi bisnis anda. ketika pelanggan tidak menjalin komunikasi dengan anda lebih dari 14 hari anda bisa menyapa mereka secara otomatis. Nama fiturnya adalah Å“greeting message. Jadi fitur ini memungkinkan untuk secara otomatis mengirim pesan kepada pelanggan yang pernah menghubungi bisnis ada setelah 14 hari tanpa komuniokasi. caranya buka menu setting, pilih menu business setting, terakhir klik greeting message. anda bisa menulis pesan apa yang mau anda kirim kemereka secara otomatis.

Membagikan kode promo sampai give away melalui broadcast atau pesan langsung ke pelanggan

Menurut Nielsen Facebook Messaging Survey mengatakan bahwa 53% pengguna aplikasi pesan mobile mengatakan bahwa mereka cenderung berbelanja dengan bisnis yang bisa mereka pesan langsung. Maka, anda bisa memaksimalkan pesan langsung atau broadcast kepada nomor pelanggan untuk menawarkan promo bahkan sampai give away kepada mereka. Interaksi langsung membuat anda lebih mudah dalam menggaet pelanggan.

Yok kunjungi dan daftar di Campus Digital

Hubungi Kami