Nadira Irsalina

Kontributor

3 tahun yang lalu


#sosial media #twitter

Twitter Kamu ditangguhkan? Ikuti Tips Berikut Ini!

3 tahun yang lalu - By Nadira Irsalina

Saat ini sosial media tidak dapat terpisahkan dari kehidupan setiap orang, tetapi perlu kalian ketahui bahwa penggunaan media sosial ada aturannya loh gais. Bahkan Beberapa orang mungkin pernah mendapat notifikasi bahwa akun twitter nya ditangguhkan, pastinya kalian kaget banget kan? apalagi akun tersebut cukup penting untuk kepentingan bisnis online dan hal lainnya,, oops jangan panik dulu!

Perlu di ketahui bahwa Sebagian besar akun yang di tangguhkan oleh pihak twitter ternyata ada alasannya. salah satunya adalah karena pengguna tersebut di anggap melakukan pelanggaran seperti, spam, atau akun palsu, ataupun melanggar pengaturan privasi lainnya. Sehingga timbul risiko keamanan untuk Twitter dan semua pengguna Twitter, tapi jangan khawatir ternyata akun twitter kalian bisa dipulihkan gaiss dengan cara yang simple...

Baca juga Paid Marketing : Mengenal dan Memahami

Tips Memulihkan akun Twitter Yang telah tangguhkan karena melakukan aktivitas mencurigakan

Jika anda merasa tidak melakukan kesalahan maka anda dapat membatalkan penangguhan tersebut.

1. Login pada akun twitter yang di tangguhkan

Pertama-tama kamu dapat membuka aplikasi/web twittter di ponsel kamu,selanjutnya silahkan login dengan memasukan username dan password twitter.

2. Verifikasi akun dengan nomor telepon aktif atau email

Jika pihak twitter telah menduga akun sedang di salahgunakan seseorang, maka akan muncul pesan yang memberi tahu bahwa akun tersebut telah terkunci. lalu ikuti perintah untuk memasukan nomor ponsel atau mengonfirmasikan alamat email Anda, silahkan ikuti dan masukan kode verifikasi tersebut.

3. Ganti kata sandi twitter

Jika akun Twitter telah di tangguhkan karena alasan keamanan, maka anda perlu melakukan perubahan kata sandi setelah akun twitter tersebut telah di buka.

Cara Memulihkan Akun Twitter Karena Melanggar Peraturan

  1. Silahkan login twitter dengan aplikasi ataupun website dari handphone anda.
  2. Pastikan bahwa akun tersebut telah di tangguhkan karena melakukan pelanggaran.
  3. Jika ada menu Start maka silahkan klik (Jika tersedia), maka akan muncul opsi untuk membuka kembali akun tersebut.
  4. Twitter kemudian akan meminta memasukkan informasi seperti nomor telepon atau alamat email. maka kemungkinan akun anda bisa kembali menggunakan Twitter tersebut tetapi dalam batasan tertentu.
  5. Jika sudah ada akses masuk akun maka Hapus segala tweet ataupun postingan yang melanggar peraturan twitter.
  6. Selanjutnya silahkan akses klik link disini untuk ajukan keberatan untuk akun yang ditangguhkan.
  7. Silahkan ajukan keluhan dan isi semua data yang di perlukan dengan benar.
  8. Tunggu balasan dari pihak twitter.


Demikian Tips untuk memulihkan akun twitter anda, kedepannya harus lebih berhati-hati dalam menggunakan sosial media, apalagi akun tersebut sangat penting untuk aktivitas bisnis online dan lainnya.

Untuk berbagai tips dan informasi menarik lainnya bisa di akses pada Campus Digital.

Untuk pengalaman Digital marketing yang baik silahkan mendaftar dengan kami Campus Digital.


Hubungi Kami